E GAMELAN MEDIA SULFEGIO DALAM MENINGKATKAN KETRAMPILAN PRAKTIK Pembelajaran musik tradisi melalui E Gamelan

Main Article Content

Partiyah
Jajuk Dwi Sasanadjati
Bambang Sugito
Arif Hidajad
Setyo Yanuartuti

Abstract

E gamelan merupakan sebuah aplikasi untuk pembelajaran interaktif pada materi pelajaran musik tradisional. E gamelan digunakan untuk melatih sofegio peserta didik dalam mempelajari nada. Solfegio sangat penting sebagai pembeda nada untuk memberikan kontribusi terhadap nada pentatonis. Bila memiliki sofegio yang tinggi maka mampu memberikan perbedaan nada pada gamelan. E gamelan bisa memberikan kontribusi terhadap nada yang dibunyikan. Ketrampilan dalam melakukan pembeda nada pada media E gamelan pendengaran akan masuk ke dalam sensorik otak menyimpan pembeda nada pentatonik. Sehingga kemampuan mengingat lebih tinggi sebagai pijakan awal untuk skil keterampilan menabuh gamelan. Ketika terampil pada media E gamelan mampu membunyikan nada nada pentatonik sesuai dengan melodi nada yang telah ditentukan untuk diaplikasikan ke dalam instrumen gamelan. Hal ini juga memberikan kemudahan dalam menunjang siswa belajar karawitan 90% trampil dalam E gamelan mampu melakukan praktik ke dalam instrumen gamelan. Bagi siswa yang masih 50% dalam E gamelan mereka mampu melakukan praktik di gamelan hanya mencapai 40 %. Hal ini berdasarkan data pengambilan penilaian terhadap siswa yang menggunakan E gamelan. Melalui tes diaknosis rata rata siswa tidak pernah mendengar nada nada pentatonik dalam gamelan. Setelah menggunakan E gamelan mereka mampu mengaplikasikan kedalam instrumen hasil dari penilaian praktik instrumen gamelan.

Article Details

How to Cite
Partiyah, Sasanadjati, J. D., Sugito, B. ., Arif Hidajad, & Yanuartuti, S. . (2023). E GAMELAN MEDIA SULFEGIO DALAM MENINGKATKAN KETRAMPILAN PRAKTIK : Pembelajaran musik tradisi melalui E Gamelan. GETER : Jurnal Seni Drama, Tari Dan Musik, 6(2), 46–59. https://doi.org/10.26740/geter.v6n2.p46-59
Section
Articles
Author Biographies

Partiyah, Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Bandung Tulungagung

guru

Jajuk Dwi Sasanadjati, Program Studi Pendidikan Sendratasik FBS UNESA

dosen

Bambang Sugito, Program Studi Pendidikan Sendratasik FBS UNESA

dosen

Arif Hidajad, Program Studi Pendidikan Sendratasik FBS UNESA

dosen

Setyo Yanuartuti, Program Studi Pendidikan Sendratasik FBS UNESA

dosen

References

Cholik, C. A. (2021). Perkembangan Teknologi Informasi Komunikasi / ICT dalam Berbagai Bidang. Jurnal Fakultas Teknik UNISA Kuningan, 2(2), 39–46.

Deardo Purba, Ezra. (2021). MEDIA PEMBELAJARAN SOLFEGIO DI MASA PANDEMI COVID-19 PRODI MUSIK FSP ISI YOGYAKARTA. Grenek: Jurnal Seni Musik Vol 10 No 2 (Nopember 2021) page 92-104

Iskandar. (2019). PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII.2 DI MTs NEGERI PINRANG. Central Library of State of Islamic Institute ParePare, 18–138. http://repository.iainpare.ac.id/1182/1/17.0211.011.pdf

Lumbantoruan, jagar (2021).Metode ARTS Sebagai Upaya Meningkatkan Solfegio Mahasiswa Prodi Pendidikan Seni Musik di Jurusan Sendratasik FBS Universitas Negeri Padang.http//musikolastika,ppj,unp.ac.id/index.php.musikolastika.

Jiwandono, M. D., Octavianingrum, D., & Djatmiko, G. (2021). Pemanfaatan Logic Pro X dan E-Gamelan sebagai Alternatif Media Pembelajaran Praktik Karawitan Secara Daring. Indonesian Journal of Performing Arts Education, 1(2), 42–47. https://doi.org/10.24821/ijopaed.v1i2.5542

Rahmadani, F. (2023). Manajemen Teknologi Pendidikan : Pengelolaan Sumber Daya Manusia. 1(1), 19–37.

Stefani, Fania (2021) Pengembangan Media Video Solfeggio Terhadap Kemampuan Bernyanyi Siswa Sekolah Dasar . Jurna Fundadikdas (Fundamental Pendidikan Dasar). Vol 4 N0 3 Nopember 2021, pp.295-303 ISSN 2614-1620.http//journal2.uad.ac.id.index/php.fundadikdas.

Suwandaru, Gusti (2015). Upaya Peningkatan Ketrampilan Bermain Instrumen Musik Angklung Siswa Kelas B3 Dalam Pembelajaran Angklung Melalui Metode Drill Di TK Dharma Rini Yogyakarta. Lumbung Pustaka UNY,https://eprints.uny.ac.id

Widyawati, Heni (2016). Peningkatan Ketrampilan Bermain Pianika Melalui Metode Tutor Sebaya. Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(3): 227-234 (http//:journal.lppmunindra.ac.id) diakses 22 oktober 2023.

Yohana, I., & Noordiana. (2023). Metode Jigsaw Dalam Pembelajaran Karawitan Di Sanggar Karawitan Setyo Manunggal Kabupaten Mojokerto. Jurnal Pendidikan Sendratasik, 12(2), 384–392. https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-pendidikan-sendratasik/article/view/51784