SettingsPengaruh metode role playing terhadap hasil belajar Tema Indahnya Keragaman di Negeriku pada siswa kelas IV di SDN Kejayan 1 Bondowoso tahun pelajaran 2019/2020.
DOI:
https://doi.org/10.26740/eds.v4n2.p124-130Keywords:
Pembelajaran tematik, role playing, Hasil belajarAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh yang signifikan dalam penerapan metode role playing terhadap hasil belajar Tema Indahnya Keragaman di Negeriku pada siswa kelas IV di SDN Kejayan 1 Bondowoso tahun pelajaran 2019/2020. Subjek pada penelitian ini yaitu semua siswa kelas IV A dan IV B SDN Kejayan 01 Bondowoso. Adapun jumlah siswa kelas IV A berjumlah 32 siswa dan kelas IV B berjumlah 32 siswa. Jenis penelitian ini adalah quasi experimental dengan pola non equivalent control group designs. Hasil penelitian memperoleh rata-rata nilai post-test pada kelas kontrol sebesar 67,13 dan pada kelas eksperimen sebesar 76,95. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan uji-t pada SPSS 24. Hasil perhitungan tersebut menunjukkan bahwa thitung sebesar 4,783. T-hitung kemudian dibandingkan dengan nilai ttabel pada taraf signifikan 5% dengan derajat kebebasan sebesar 2,000. Berdasarkan hasil tersebut dapat diketahui bahwa thitung lebih besar dari ttabel (4,783 > 2,000), sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penerapan metode role playing terhadap hasil belajar Tema Indahnya Keragaman di Negeriku pada siswa kelas IV di SDN Kejayan 1 Bondowoso.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms :
The articles published in this journal are protected by copyright. The copyright remains with the authors of the articles, but the publishing license is held by Universitas Negeri Surabaya as the journal manager. This license, Creative Commons Attribution-ShareAlike (CC BY-SA), allows readers to copy, distribute, and adapt the work, provided that proper attribution is given to the original author and any modified work is published under the same license. This license grants the freedom to use the work both commercially and non-commercially, as long as it adheres to the terms outlined in the license.

