PENGARUH FAMILY FINANCIAL SOCIALIZATION, INCOME, SELF-CONTROL, DAN FINANCIAL ATTITUDE TERHADAP SAVING BEHAVIOR GENERASI SANDWICH DI KOTA SURABAYA

Penulis

  • Galuh Luthfiannisa Universitas Negeri Surabaya
  • Harlina Meidiaswati Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/jim.v12n1.p71-82

Kata Kunci:

Saving Behavior, Family Financial Socialization, Income, Self-control, Financial Attitude.

Abstrak

Penelitian ini mengkaji tentang pengaruh Family Financial Socialization, Income, Self-control, dan Financial Attitude terhadap Saving Behavior Generasi Sandwich di Kota Surabaya. Teknik pengumpulan data, dilakukan menggunakan purposive sampling dengan total 200 responden. Penyebaran kuisioner dilakukan secara online dan offline untuk meminimalisir misinterpretasi dari responden. Penelitian ini bersifat konklusif kasualitas dengan menggunakan teknik analisis Structural Equation Modeling (SEM) pada software AMOS versi 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Family Financial Socialization, Income, Self-control, dan Financial Attitude berpengaruh positif terhadap Saving Behavior Generasi Sandwich di Kota Surabaya. Hal ini karena, sosialisasi keuangan yang baik dari orang tua dapat membentuk sikap dan perilaku keuangan yang positif, termasuk perilaku menabung. Selain itu, semakin tinggi tingkat penghasilan seseorang, maka semakin tinggi pula tingkat konsumsi dan tabungannya, karena minimnya hambatan dibandingkan dengan orang berpenghasilan rendah. Seseorang dengan kontrol diri yang baik akan mampu menghindari perilaku konsumtif, menunda keinginan, menentukan skala prioritas dan berfokus pada tujuan keuangan jangka panjang. Financial Attitude berpengaruh positif terhadap saving behavior karena sikap keuangan yang baik mencerminkan kemampuan mengelola risiko dan perencanaan keuangan yang matang.

Referensi

Badan Pusat Statistik. (2022). Statistik Penduduk Lanjut Usia 2022.

Bloom, N. S. B. J. V. R., Adda, J., Arellano, M., Attanasio, O., Blundell, R., Cooper, R., Cummins, J., Eberly, J., Lombardi, D., Meghir, C., Nickell, S., Syed, M., Windmeijer, F., Bloom, N., Bond, S., & Van Reenen, J. (2007). Uncertainity and Investment Dynamics Uncertainty and Investment Dynamics. NBER Working Paper No. 12383. http://www.nber.org/papers/w12383

Deaton, A. S. (2005). Franco Modigliani and the Life Cycle Theory of Consumption. SSRN Electronic Journal. https://doi.org/10.2139/ssrn.686475

Katadata Insight Center. (2021). Survey Perilaku Keuangan Generasi Z dan Y. https://cdn1.katadata.co.id/media/microsites/zigi/perilakukeuangan/file/KIC- ZIGI_ Survei Perilaku Keuangan 130122.pdf

Lusardi, A., & Mitchell, O. S. (2013). The economic importance of financial literacy. Journal of Economic Literature, 52(1).

Priyadharshini, S. H. (2017). From financial literacy to financial well-being: A study of the level of financial literacy of women teaching faculty in educational institutions in Coimbatore region. Bharathiar University, 1, 17.

Sugiyono. (2013). Metodelogi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif Dan R&D. Alfabeta.

The Global Economy. (2022). Saving, Percent of GDP in Southeast Asia. https://www.theglobaleconomy.com/rankings/savings/South-East-Asia/

Diterbitkan

2024-03-25

Cara Mengutip

Luthfiannisa, G., & Meidiaswati, H. (2024). PENGARUH FAMILY FINANCIAL SOCIALIZATION, INCOME, SELF-CONTROL, DAN FINANCIAL ATTITUDE TERHADAP SAVING BEHAVIOR GENERASI SANDWICH DI KOTA SURABAYA. Jurnal Ilmu Manajemen, 12(1), 71–82. https://doi.org/10.26740/jim.v12n1.p71-82

Terbitan

Bagian

Artikel
Abstract views: 1391 , PDF Downloads: 1200

Artikel Serupa

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.