Pengaruh Percaya Diri, Kebiasaan Belajar dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi

Main Article Content

Deni Adriani

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) Pengaruh percaya diri siswa terhadap hasil belajar. (2) Pengaruh kebiasaan belajar terhadap hasil belajar. (3) Pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar. (4) Pengaruh percaya diri, kebiasaan belajar dan motivasi belajar secara bersama-sama terhadap hasil belajar pada mata pelajaran ekonomi siswa SMA Pembangunan Laboratorium UNP. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, yang terdiri dari tiga variabel bebas dan satu variabel terikat. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 556 siswa. Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah pengambilan sampel acak bertahap (multistage random sampling) sehingga terpilih 90 orang sampel. Teknik analisis data dilakukan uji hipotesis dengan menggunakan uji t dan uji F pada α 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh yang signifikan antara percaya diri siswa terhadap hasil belajar. (2) Terdapat pengaruh yang signifikan antara kebiasaan belajar siswa terhadap hasil belajar. (3) Terdapat pengaruh yang signifikan antara motivasi belajar siswa terhadap hasil belajar. (4) Terdapat pengaruh yang signifikan antara percaya diri, kebiasaan belajar dan motivasi belajar siswa secara bersama-sama terhadap hasil belajar pada mata pelajaran ekonomi siswa SMA Pembangunan Laboratorium UNP.

Article Details

How to Cite
Adriani, D. (2018). Pengaruh Percaya Diri, Kebiasaan Belajar dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi. JPEKA: Jurnal Pendidikan Ekonomi, Manajemen Dan Keuangan, 2(1), 19–28. https://doi.org/10.26740/jpeka.v2n1.p19-28
Section
Articles
Author Biography

Deni Adriani, Universitas Negeri Medan

Dosen Prodi Pendidikan Ekonomi

Fakultas Ekonomi

Universitas Negeri Medan

References

Arikunto. 2010. Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.

Aunurrahman. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta

Djaali. 2008. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Glynn, Shawn M., Etc. 20122. Motivation to Learn in General Education Programs. (Online). (jesserbishop.wiki.westga.edu/file/view/motivation+general+education.pdf/. diakses 7 Desember 2012)

Hakim, Thursan. 2002. Mengatasi Rasa Tidak Percaya Diri. Jakarta. Puspa Swara.

Hardjo, sri dan Badjuri.2012. Pengaruh Motivasi Berprestasi dan Cara Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Sekolah Dasar di Kabupaten Semarang. Jurnal.Http://www.lppm.ut.ac.id/htmppublikasi/12srihardjo.htm. diakses tgl 29 Mei 2012.

Sardiman. 2011. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta. PT. Raja Grafindo Persada.

Slameto. 2003. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta. Rineka Cipta.