IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBASIS HOTS PADA MATA PELAJARAN EKONOMI SISWA KELAS X SMAN 5 MADIUN

Main Article Content

Sudarmiani Sudarmiani
Supri Wahyudi Utomo

Abstract

Tuntutan pembelajaran abad 21 bahwa siswa yang harus memiliki
kecakapan berpikir dan belajar (thinking and learning skills), yang
meliputi kecakapan memecahkan masalah (problem solving), berpikir
kritis (critical thinking), kolaborasi, dan kecakapan berkomunikasi. Guru
harus mampu mengembangkan rencana pembelajaran yang berisi
kegiatan-kegiatan yang menantang peserta didik untuk berpikir kritis
dalam memecahkan masalah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembelajaran problem solving berbasis HOTS untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini dilaksanakan sesuai dengan rancangan penelitian model Hopkins yang diawali dengan tindakan pendahuluan kemudian dilanjutkan perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi.
Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 1 di SMAN 5 Madiun
tahun pelajaran 2019/2020. Pengumpulan data dilakukan melalui data
perangkat berupa instrumen telaah RPP, instrumen telaah proses
pembelajaran, instrumen telaah sistem penilaian, serta tes kemampuan
berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran problem solving berbasis HOTS dengan strategi dan metode
pembelajaran yang bervariasi dalam proses belajar mengajar dapat
meningkatkan ketrampilan berpikir kritis siswa. Penggunaan berbagai
sumber informasi dalam pembelajaran seperti internet, lingkungan, dan
buku dengan peran guru sebagai fasilitator mampu mampu meningkatkan
keterampilan berpikir kritis siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Sudarmiani, S., & Utomo, S. W. (2019). IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING BERBASIS HOTS PADA MATA PELAJARAN EKONOMI SISWA KELAS X SMAN 5 MADIUN. JURNAL EKONOMI PENDIDIKAN DAN KEWIRAUSAHAAN, 7(2), 159–168. https://doi.org/10.26740/jepk.v7n2.p159-168
Section
Articles
Author Biography

Sudarmiani Sudarmiani, Universitas PGRI Madiun

Pendidikan Ekonomi

Lektor Kepala

References

Alipandie, Imansyah.1984. Didaktik Metode Pendidikan. Surabaya: Usaha Nasional.

Dahliani, Ispurwono Soemarno, and Purwanita Setijanti. 2015. Local Wisdom In Built Environment In Globalization Era. International Journal of Education and Research 3(6): 15766.

Desmita.(2011).Psikologi Perkembangan Siswa (Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Handayani, R., & Priatmoko, S. (2013). Pengaruh Pembelajaran Problem Solving Berorientasi HOTS (Higher Order Thinking Skills) Terhadap Hasil Belajar Kimia Siswa Kelas X. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia, 7(1).

Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung : Pustaka Setia.

Johnson,B.E.(2010). Contextual Teaching and Learning: Menjadikan Kegiatan Belajar Mengajar Mengasyikkan dan Bermakna penerjemah Ibnu Setiawan. Bandung: Kaifa.

Jutmini, S. (2018). Implementation of Learning Management Based on Local Wisdom to Increase Critical Thinking. Advanced Science Letters, 24(12), 9810-9812.

L. A. Tomei, Taxonomy For The Technology Domain. Hershey: Information Science Publishing, 2005.

Mustofa,Yuwana,S. 2016. œThe Development of Appreciation Learning Model of Indonesia Literature Based Critical Discourse Analysis to Improve the Students Critical Thinking Skill. Journal of Education and Practice 7(33): 16675.

Plomp, Tjeerd. 2007.Educational Design Research: An Introduction. In An Introduction to Educational Design Research, eds. Tjeerd Plomp and Nienke Nieveen. Netzodruk: Enschede, 936.

Permendikbud.2016. Lampiran Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 21 tahun 2016 tentang Standar Isi Pendidikan dasar dan Menengah. Jakarta: Sekretariat Negara.

Sudarmiani, S.2012. Problem Based Learning (Pbl) Dalam Pembelajaran Politik Ekonomi Untuk Meningkatkan Kemampuan Mahasiswa Berpikir Komprehensif. Jurnal Pendidikan, 18(1).

Sudarmiani, S.(2013). Upaya Peningkatan Prestasi Belajar Siswa Mata Pelajaran Ekonomi Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Tsts (Two Stay Two Stray) Pada Siswa Kelas Xa Sma Pgri 1 Maospati Magetan Tahun Pelajaran 2012/2013. EQUILIBRIUM: Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Pembelajarannya, 1(2).Jurnal Pendidikan, 18(1).

Undang-Undang (UU) Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.