EVALUASI DAMPAK KEBIJAKAN PENATAAN DAN PEMBERDAYAAN PKL DI KABUPATEN BOJONEGORO (STUDI PADA PKL ALUN-ALUN KABUPATEN BOJONEGORO)

Authors

  • Dwi Rizqita Zakiya Universitas Negeri Surabaya
  • Agus Prastyawan Sarjana Terapan Administrasi Negara Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak kebijakan penataan dan pemberdayaan PKL di Kabupaten Bojonegoro, dengan fokus pada PKL di kawasan Alun-Alun Kabupaten Bojonegoro. Penataan PKL dilakukan guna menciptakan ketertiban, keindahan, keamanan, dan kenyamanan lingkungan. Namun, kebijakan ini juga berdampak pada kondisi sosial, ekonomi, dan lingkungan baik bagi PKL maupun masyarakat sekitar. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan menggunakan teori evaluasi dampak kebijakan oleh Samodra Wibawa, yang meliputi dampak individual, dampak organisasi, dampak masyarakat, dan dampak terhadap sistem sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan ini memberikan dampak positif terhadap peningkatan ketertiban lalu lintas dan estetika lingkungan di kawasan Alun-Alun. Namun, terdapat dampak negatif terhadap pendapatan PKL yang mengalami penurunan akibat kurang strategisnya lokasi baru. Di sisi lain masyarakat sekitar merasakan peningkatan kenyamanan dan ketertiban di ruang publik. Dampak terhadap lembaga pemerintahan juga teridentifikasi, dimana efektivitas pembinaan dan pengawasan terhadap PKL meningkat setelah mereka dipindahkan ke lokasi yang lebih terpusat. Kesimpulannya, kebijakan ini memberikan kontribusi positif dalam menciptakan lingkungan yang lebih tertata dan aman, meskipun masih diperlukan perbaikan dalam hal pemberdayaan ekonomi PKL. Maka, pemerintah diharapkan untuk lebih memperhatikan aspek keberlanjutan dan fasilitas bagi para PKL di lokasi baru.

Downloads

Published

2025-02-01

How to Cite

Dwi Rizqita Zakiya, & Prastyawan, A. (2025). EVALUASI DAMPAK KEBIJAKAN PENATAAN DAN PEMBERDAYAAN PKL DI KABUPATEN BOJONEGORO (STUDI PADA PKL ALUN-ALUN KABUPATEN BOJONEGORO). Jurnal Inovasi Administrasi Negara Terapan (Inovant), 4(1). Retrieved from https://journal.unesa.ac.id/index.php/innovant/article/view/38315

Issue

Section

Articles
Abstract views: 76 , PDF Downloads: 60