Analisis Teknik Permainan Gitar Klasik Pada Komposisi Gran Vals Karya Fransisco Tarrega

Main Article Content

Dwi Rian Saputro

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan teknik permainan gitar klasik secara keseluruhan pada komposisi Gran Vals karya Fransisco Tarrega; (2) Mendeskripsikan teknik-teknik permainan sulit pada komposisi Gran Vals karya Fransisco Tarrega ini beserta cara mengatasinya bagian tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dimana data diperoleh dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Observasi dilakukan dengan cara memainkan, mendengarkan, dan menganalisis komposisi Gran Vals ini secara mendalam. Wawancara dilakukan dengan narasumber yang sangat kredibel dalam bidang teknik permainan gitar klasik yaitu Rahmat Raharjo. S.Sn.,L.Mus.A., selaku dosen gitar klasik di ISI Yogyakarta. Dokumentasi pada penelitian ini berupa full score dan rekaman permainan komposisi Gran Vals, keduanya didapat dari sumber yang sangat terpercaya yaitu Bradford Warner Guitar Editions. Studi pustaka didapat dengan pencarian data melalui dokumen-dokumen baik secara tertulis maupun dokumen elektonik. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa komposisi Gran Vals karya Fransisco Tarrega ini merupakan komposisi dengan bentuk tunggal berirama waltz yang mempunyai 5 bagian didalamnya (A-B-C-D-E) dengan jumlah birama 119. Deskripsi teknik pada komposisi ini dibagi menjadi dua bagian yaitu: (1) teknik permainan secara keseluruhan yang meliputi teknik memetik apoyando dan tirando, teknik glissando, teknik slur, dan teknik barre. (2) teknik sulit yang terdapat pada komposisi Gran Vals ini yang meliputi speed dalam teknik slur yang mempunyai tingkat kesulitan tersendiri. Power dalam teknik voiceing yang banyak terdapat pada bagian C. Economic Movement pada teknik barre serta keefektifan dan keefisienan penjarian yang hampir terletak pada semua bagian komposisi Gran Vals.

Kata Kunci: Analisis, Teknik Permainan, Gitar Klasik, Gran Vals, Fransisco Tarrega

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Saputro, D. R. (2020). Analisis Teknik Permainan Gitar Klasik Pada Komposisi Gran Vals Karya Fransisco Tarrega. Virtuoso: Jurnal Pengkajian Dan Penciptaan Musik, 1(2), 13–24. https://doi.org/10.26740/vt.v1n2.p13-24
Section
Articles

References

Iznaola, Ricardo. 2015. œkhitarologus: The Path to Virtuosity.

Kristianto, Jubing. 2013. œGitarpedia.Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.

Kodijat, Latifah. 1986. œIstilah istilah Musik. Jakarta : Djambatan.

Martopo, Hari. 2015. œMusik Barat Selayang Pandang. Jakarta : Panta Rhei Books.

Prier, Karl Edmund SJ. 2009. œKamus Musik.Yogyakarta : Pusat Musik Liturgi.

Sugiyono. 2011. œMetode Penelitian Liantitatif Kualitatif. Bandung : Alfabeta.

Sugiyono. 2005. œMemahami Penelitian Kualitatif. Bandung : CV Alvabeta.

Wicaksono, Herwin, Yogo. 2004. œPraktik Individual Mayor 1 Gitar. Yogyakarta : Universitas Negeri Yogyakarta.

Widyatama, Sila. 2012. œSejarah Musik dan Apresiasi Seni. Jakarta : PT Balai Pustaka.

Werner, Bradford. 2019. œ Classical Guitar Metod Vol. 1. Canada : Werner Guitar Editions.

Suwahyono, A. (2018). CAPRICE NO. 24 KARYA PAGANINI PADA SOLO GITAR ARANSEMEN JOHN WILLIAMS (ANALISIS BENTUK MUSIK). Virtuoso (Jurnal Pengkajian dan Penciptaan Musik), 1(1), 24-29.