Perilaku Penghuni dalam Melestarikan Fungsi Lingkungan Perumahan Massal

Authors

  • Nurmi Frida Dorintan Bertua Pakpahan Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/proteksi.v4n1.p59-66

Keywords:

Kepedulian lingkungan; empati; pelestarian fungsi lingkungan rumah susun

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan antara kepedulian dan empati dengan perilaku penghuni dalam melestarikan fungsi lingkungan perumahan massal di Penjaringan Sari, Surabaya. Metode penelitian adalah survei dengan korelasi dan regresi. Instrumen yang digunakan model skala Likert, meliputi: 1) perilaku penghuni melestarikan fungsi lingkungan (rit = 0.906); 2) kepedulian lingkungan (rit = 0.836); 3) empati (rit = 0.873). Hasil penelitian menunjukkan, terdapat hubungan positif antara: 1) kepedulian lingkungan (X1) dan perilaku dalam melestarikan fungsi lingkungan perumahan massal (Y). Diperoleh Fh = 27.15 > Ft = 6.90 (a = 0.01), koefisien arah regresi Y atas X1 linear dan signifikan pada persamaan regresi Ŷ = 29.39 + 0.77 X1; 2) empati (X2) dan perilaku penghuni dalam melestarikan fungsi lingkungan (Y). Diperoleh Fh = 23.92 > Ft = 6.90 (a = 0.01), koefisien arah regresi Y atas X2 linear dan signifikan pada persamaan regresi Ŷ = 34.99 + 0.68 X2; 3) kepedulian lingkungan (X1) dan empati (X2) secara bersama dengan perilaku dalam melestarikan fungsi lingkungan (Y). Diperoleh Fh = 27.15 > Ft = 6.90 (a = 0.01), koefisien arah regresi Y atas X1 linear dan signifikan pada persamaan regresi jamak Ŷ = 0,998 + 0,518 X1 + 0,436 X2.

References

Baron, Robert A., 1992. Psychology. Boston: Allyn & Bacon.

Budihardjo, Eko, 1992. Rumah Susun di Indonesia Dikaji dari Disiplin Arsitektur dan Planologi, “Sejumlah Masalah Pemukiman.” Bandung: Alumni.

Darsono, Valentinus, 1994. Pengantar Ilmu Lingkungan. Yogya: Atma Jaya.

Gifford, Robert, 1978. Environmental Psychologi: Principles & Practice. Boston: Allyn & Bacon.

Goleman, Daniel, 1995. Emotional Intelligence. NY: Scientific American, Inc.

Gottlieb, Lois Davidson, 1965. Environment and Design in Housing. NY: The Macmillan Co.

Heimstra, NW. & LH. McFarling, 1974. Environmental Psychology. California: Brooks-Cole Pub.Co.

Linn, Johannes F., 1983. Cities in the Developing World: Policies for Their Equitable & Efficient Growth. USA: Oxford,

Myers, David G., 1983. Psychologi. New York: McGraw Hill-Book Company.

Robert, R.D., et al., 1984. Planning and Ecology. London: Chapma.

Rotter, Julian B. The Social Learning Theory. http://psych.fullerton.e.u/jmearns /rotter.htm., 8/14/01. p.2 of 6.

Sears, O. David, et al., 1994. Social Psycholog, terjemahan Miekael Adryanto, dkk. Jakarta: Erlangga.

Stearns, F. & T. Monntag, 1974. The Urban Ecosystem: A Holistic Approach. Pennsylvania: Dowdwn, Hutcinson & Ross.

Tudor, Marry, 1981. Child Development. New-York: McGraw Hill-Book Co.

Uguy, Mediana Johanna H., 1996. “Perilaku Spasial Penghuni dalam Lingkungan Perumahan Massal,” Tesis. Jakarta: PPs Ilmu Lingkungan UI.

Published

2022-06-06
Abstract views: 132 , PDF Downloads: 225 , PDF Downloads: 29