MEWUJUDKAN INTEGRASI DATA MELALUI IMPLEMENTASI INOVASI PELAYANAN KESEHATAN BERBASIS TEKNOLOGI DIGITAL
DOI:
https://doi.org/10.26740/jpsi.v4n1.p30-37Abstract
Inovasi saat ini lebih cenderung dilakukan oleh sektor swasta dalam memberikan pelayanan kepada pelanggannya. Keberhasilan sektor swasta dengan berbagai inovasinya memberikan suntikan motivasi bagi sektor publik dalam melakukan pengembangan inovasi untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tetapi yang terjadi di Indonesia, inovasi masih identik dengan pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam aktivitas proses administrasi publik. Oleh karena itu terdapat berbagai bentuk inovasi dalam sektor publik berbasis TIK yang telah dilakukan diberbagai sektor antara lain e-education, e-health, e-tourism, e-budgeting, e-procurement, dan lain sebagainya. Di era digital saat ini memberikan peluang besar kepada sektor publik untuk dapat mengembangkan berbagai inovasi dengan memanfaatkan TIK, sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan proses pengembangan dan implementasi inovasi aplikasi SIMPUS untuk mewujudkan integrasi data kesehatan di Kota Yogyakarta. Penelitian ini dilakukan pada Pemerintah Kota Yogyakarta dengan unit analisis Dinas Kesehatan dan Puskesmas di Kota Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk inovasi aplikasi SIMPUS yaitu inovasi proses administrasi berbasis teknologi yang dibuat oleh Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta pada tahun 2012 untuk diterapkan di seluruh Puskesmas. Setidanya terdapat 18 Puskesmas Utama dan 12 Puskesmas Pembantu, sehingga keseluruhan jumlah puskesmas yang ada di Kota Yogyakarta sebanyak 30 puskesmas yang menerapkan aplikasi SIMPUS. Stakeholder yang terlibat dalam pengembangan dan implementasi SIMPUS di Kota Yogyakarta antara lain : a) bagian Teknologi Informasi dan Telematika (TIT), Dinas Kesehatan dan seluruh Puskesmas di Kota Yogyakarta. Stakeholder yang paling berperan dalam implementasi SIMPUS yaitu Dinas Kesehatan dan puskesmas. Manfaat yang dirasakan dalam implementasi SIMPUS yaitu terwujudnya integrasi data kesehatan. Dimana Dinas Kesehatan dapat mengakses dan memanfaatkan data kesehatan yang ada di SIMPUS kapanpun dan dimanapun dengan mudah pada setiap puskesmas.
References
Akenroye. Temidayo O. (2012). Factors Influencing Innovation in Healthcare : A Conceptual Synthesis. The Public Sector Innovation Journal
Al-Khouri, A.M. (2011). An Innovative Approach for E-Government Tranformation. International Journal of Managing Value and Supplay Chains
Eva, S dan Torfing, J. (2012). Collaborative Innovations in The Public Sector. SAGE Publication
Indrajit, Richardus Eko. 2002. Elektronik Government : Strategi Pembangunan dan Pengembangan Sistem Pelayanan Publik Berbasis Teknologi Digital. Yogyakarta : Andi
Intruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2003 tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengembangan E-government
Kuipers, B.S., Higgs, M.J., Kickert, W.J.M., Tummers, L.G., Grandia, J., dan Van der Voet, J. (2014). The Management of Change in Public Organizations : A Literature Review. International Journal of Public Administration
Marieta, D., Alin, O., dan Pompilu, M. (2010). Efficiency, Effectiveness and Performance of The Public Sector. Romanian Journal of Economic Forecasting
Pollit, C dan Bouckaert, G. (2011). Public Management Reform : A Comparative Analysis. Oxford : Oxford University Press
Rahayuningtyas, E dan Sofiah. (2013). Difusi Adopsi Inovasi Program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat. Jurnal Komunikasi UNS
Ramseook, P., Soolakshna, D., dan Perunjodi, N. (2010). Service Quality in the Public Service. International Journal of Management and Marketing Research
Rokhman, A. (2011). E-Government Adopttion in Developing Countriess : The Case of Indonesia. CIS Publication
Safeena, R dan Abdullah, K. (2013). Conceptualization of Electronic Government Adoption. International Journal of Managing Information Technology
Stasishyn, Sofia dan Ivanov, Sergey. (2013). Organization Derobotized : Innovation and Productivity in A Workplace Environment. International Journal of Organization Innovation
Suwarno, Yogi. (2013). Inovasi di Sektor Publik. Laporan Penelitian. STIA-LAN
Taylor, Simon. 20018. Innovation in The Public Sector : Dimensions, Processes, Barriers and Developing a Fostering Framework. International Journal of Research Science
Tomas, M dan Jankovic, D. (2014). Applicability of Diffusion of Innovation Theory in Organic Agriculture. UDC Publication
Undang-undang No 23/2014 tentang Pemerintahan Daerah Zakso, A. (2012). Inovasi Pendidikan di Indonesia Antara Harapan dan Kenyataan. Jurnal Pendidikan Sosialogi dan Humaniora Vol 1 No 1 April 2010
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section

