PENGARUH PENERAPAN STRATEGI KOOPERATIF JIGSAW BERBASIS PRAKTIKUM TERHADAP KETERAMPILAN PROSES DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MAHASISWA PADA MATA KULIAH BOTANI TUMBUHAN RENDAH
DOI:
https://doi.org/10.26740/jppms.v1n2.p%25pAbstract
Berdasarkan hasil Tracer Study, diperoleh saran dari para lulusan untuk lebih meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam kegiatan praktikum. Oleh karena itu, dibutuhkan strategi pembelajaran yang dapat meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam kegiatan praktikum yaitu strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya pengaruh penerapan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum terhadap keterampilan proses dan hasil belajar biologi mahasiswa pada mata kuliah Botani Tumbuhan Rendah. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester III sebanyak 50 orang yang mengikuti mata kuliah Botani Tumbuhan Rendah. Perlakuan diberikan pada dua kelas yaitu kelas A dengan strategi pembelajaran konvensional berbasis praktikum, dan kelas B dengan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum. Data hasil penelitian dianalisis
dengan analisis varians satu arah dan deskriptif. Hasil analisis menunjukkan ada pengaruh signifikan pada penerapan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum terhadap keterampilan proses dan hasil belajar biologi mahasiswa, dengan nilai probabilitas masing-masing adalah 0,04 dan 0,000 yang lebih kecil dari nilai alpha 0,05. Kesimpulan penelitian ini yaitu terdapat pengaruh penerapan strategi kooperatif jigsaw berbasis praktikum terhadap keterampilan proses dan hasil belajar biologi mahasiswa.
Kata kunci: jigsaw, praktikum, keterampilan proses, hasil belajar
Downloads
Published
Issue
Section

