PENERAPAN METODE INKURI TERBIMBING PADA KONSEP FOTOSISTESIS DI SMP NEGERI 8 BANDA ACEH

Authors

  • Cut Nurmaliah Universitas Syiah Kuala
  • Nursafiah Nursafiah Universitas Syiah Kuala

DOI:

https://doi.org/10.26740/jppms.v1n1.p%25p

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa melalui pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII-4 (kelas eksperimen) dan siswa kelas VIII-5 (kelas kontrol).  Instrumen penelitian terdiri atas tes dan lembar observasi sikap ilmiah. Analisis data peningkatan hasil belajar berupa gain ternormalisasi (N-gain), dan sikap ilmiah dengan persentase. Perbedaan rata-rata N-gain kelas eksperimen dan kelas kontrol dianalisis dengan t-test. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan Inkuiri terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar dan sikap ilmiah siswa pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh.

Downloads

Published

2017-11-29
Abstract views: 379 , PDF Downloads: 805