Perancangan Model Enterprise Architecture untuk Bidang Non Akademik pada Perguruan Tinggi Negeri X dengan Menggunakan Pendekatan Framework TOGAF ADM

Main Article Content

Andhika Edo Prasetyo
Wiyli Yustanti

Abstract

PTN-X merupakan sebuah instansi Perguruan Tinggi Negeri yang terletak di kota Surabaya. Dalam perkembangannya di PTN-X saat ini sudah menerapkan teknologi informasi yang ada. Terlihat pada aktivitas keuangan dan perencanaan yang sebelumnya sudah menggunakan bantuan sistem aplikasi. Namun masih terdapat suatu kekurangan khususnya pada keselarasan antara strategi bisnis dan teknologi informasi selama ini. Aplikasi pada bagian perencanaan dan keuangan ini sebagian masih terdapat fitur-fitur yang belum tehubung antara kedua aplikasi tersebut. Hal ini dikarenakan ketika dalam membangun suatu teknologi informasi hanya berdasarkan kebutuhan sesaat tanpa melihat kebutuhan jangka panjang kedepannya.  Perancangan Enterprise Architecture dengan menggunakan framework TOGAF ADM  ini bertujuan untuk menyelaraskan antara strategi bisnis dengan teknologi informasi yang ada khususnya pada bidang non-akademik pada PTN-X. Perancangan ini juga hanya memakai tahapan preliminary phase, architecture vision, business architecture, information system architecture, technology architecture, opportunities and solutions. Dengan dilakukannya sebuah rancangan arsitektur ini diharapkan mampu menyelaraskan strategi bisnis dan teknologi informasi saat ini serta mampu membantu pencapaian tujuan strategi bisnis ditiap bagian pada bidang non-akademik di PTN-X

Article Details

Section
Volume 03 Nomor 01

References

Open Group, 2009, The Open Group Architecture Framework:Architecture Development Method.

Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi tentang Peraturan Perundangan Statuta dan OTK Perguruan Tinggi Indonesia.

Peraturan Menteri Riset, Teknologi, Dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 62 Tahun 2017.

Supriana, Iping. 2011. Analisis perbandingan komponen dan karakteristik Enterprise architecture framework