Pengaruh Latihan Tuck Jump dan Barrier terhadap Power dan Kekuatan Otot Tungkai

Authors

  • Saraswati Dharani Putri Jurusan Pendidikan Olahraga, Universitas Negeri Surabaya
  • Oce Wiriawan Jurusan Pendidikan Olahraga, Universitas Negeri Surabaya
  • Edy Mintarto Jurusan Pendidikan Olahraga, Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/jses.v2n1.p34-37

Keywords:

Tuck Jump, Barrier, Power Otot Tungkai, Kekuatan Otot Tungkai

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh yang diberikan oleh dua jenis latihan tuck jump dan barrier terhadap power dan kekuatan otot tungkai. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu rancangan penelitian Non Equivalent (pre test and post test) control group design. Kelompok pertama merupakan kelompok yang mendapatkan perlakuan berupa latihan barrier. Kelompok kedua merupakan kelompok yang mendapatkan perlakuan berupa latihan tuck jump kelompok ketiga adalah kelompok yang tidak mendapat perlakuan apapun. Terdapat tiga tahapan yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu pre-tes, perlakuan, dan pos-tes. Waktu penelitian yang digunakan adalah selama enam Minggu. Syarat uji hipotesis adalah variansi dan homogen. Pada variable power otot tungkai memiliki signifkan 0,006 pada kelompok Barrier dan 0,001 pada Tuck jump. Kedua latihan juga memiliki perbedaan pengaruh terhadap power otot tungkai (0,034) dan kekuatan otot tungkai (0,031). Hasil penelitian ini memberikan kesimpulan bahwa latihan barrier dan tuck jump memberikan pengaruh, baik terhadap power otot tungkai maupun kekuatan otot tungkai. Pengaruh yang diberikan dari kedua jenis latihan juga berbeda.

References

Bosco, C., Luhtanen, P., & Komi, P. V. (1983).

Bompa, T., & Buzzichelli, C. (2015). Periodization Training for Sports, 3E. Human kinetics.

Furqon. (2002). Statistika terapan untuk penelitian.Bandung:Alfabeta.

Katno, K. (2015). Pengaruh Latihan Knee Tuck Jump dan Barier Hops terhadap Kualitas Tendangan Bola Lambug Jauh (Doctoral dissertation, Univrsitas Muhamadiyah Surakarta)

Komi, P.V. & Kim, D.H. (1992) Effects of power training on neuromuscular performance and mechanical efficiency. Scandinavian Journal of Medicine and Science in Sports (in press).

Mahardika, I Made Sriundy. 2015. Metodelogi Penelitian. Surabaya: Unesa University Press.

McGinnis, P. (2013). Biomechanics of sport and exercise. Human Kinetics.

Miller, R. M., & Bemben, M. G. (2017). Lower limb muscular power and its relationship to hitting performance measures in collegiate baseball and softball athletes. Journal of Sport and Human Performance, 5(2)

Myer, G. D., Ford, K. R., & Hewett, T. E. (2008). Tuck jump assessment for reducing anterior cruciate ligament injury risk. Athletic Therapy Today, 13(5), 39-44.

Radcliffe, J. C., & Farentinos, R. C. (1985). Plyometrics: Explosive power training. Human Kinetics.

Sankey, S. P., Jones, P. A., & Bampouras, T. (2008). Effects of two plyometric training programmes of different intensity on vertical jump performance in high school athletes. Serbian journal of sports sciences, 2(4), 123-130. Shanker A., Shankar A., Shankar A., 2008. Ayurveda a Boon for Epileptics. J Homeop Ayurv Med: 2-4

Sukadiyanto. (2011). Pengantar teori dan metodelogi melatih fisik. Bandung:CV. Lubuk Agung

Downloads

Published

2019-03-30

How to Cite

Putri, S. D., Wiriawan, O., & Mintarto, E. (2019). Pengaruh Latihan Tuck Jump dan Barrier terhadap Power dan Kekuatan Otot Tungkai. JSES : Journal of Sport and Exercise Science, 2(1), 34–37. https://doi.org/10.26740/jses.v2n1.p34-37

Issue

Section

Articles
Abstract views: 412 , PDF Downloads: 243