PEMBUATAN OBI MODIFIKASI BERBAHAN CRINOLINE DENGAN APLIKASI BORDIR
Main Article Content
Abstract
Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana proses pembuatan obi berbahan crinoline dengan aplikasi bordir, dan mengetahui hasil pembuatan obi berbahan crinoline dengan aplikasi bordir. Penelitian ini menggunakan metode penciptaan karya yang terbagi menjadi empat tahap. Pertama yaitu tahap pra-perancangan. Kedua, tahap perancangan. Ketiga, tahap perwujudan. Keempat, tahap penyajian. Penelitian ini menghasilkan proses pembuatan obi berbahan crinoline dimulai dari pembuatan desain, pembuatan pola, peletakan pola dan memotong bahan, menjahit. Proses pembuatan aplikasi bordir dimulai dengan pembuatan desain, pengerjaan aplikasi bordir oleh pengrajin bordir, pemotongan aplikasi bordir sesuai dengan desain. Proses penerapan aplikasi bordir pada obi berbahan crinoline dimulai dengan peletakan aplikasi bordir, lalu pemasangan aplikasi bordir dengan menggunakan tusuk sum dengan alat bantu jarum dan benang senar. Hasil jadi pembuatan aplikasi bordir pada obi berbahan crinoline kurang sesuai dengan sumber ide dan desain yang telah dibuat.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
References
Acetate, C. (2001). Dictionary of Textile.
Bahankain. (2023). Mengupas Sejarah Dan Variasi Model Obi Belt Kekinian Perjalanan sejarah Obi Belt. https://www.bahankain.com/2023/03/28/mengupas-sejarah-dan- model-model-obi-belt-kekinian
Ediwar, S. (2012). JURNAL EKSPRESI SENI: Jurnal Ilmu Pengetahuan Dan Karya Seni.
14, 148–280.
Fitline. (2018). Belajar 10 Tusuk Dasar Menjahit, Disertai Gambar dan Langkah yang Mudah Diikuti. https://fitinline.com/article/read/belajar-10-macam-tusuk-dasar- menjahit-disertai-gambar-dan-langkah-langkah-yang-mudah-diikuti/
Hashino, T. (2015). Luxury Market and Survival : Japan ’ s Traditional Kimono Weaving Industry after the 1950s. C, 1–26.
Hilda. (2023). Bordir Tangan vs Mesin Kelebihan dan Kekurangan Masing. https:// mitramulia.com/blog/public/C_detailProduct/viewProduct/544/Bordir-Tangan-vs- Mesin-Kelebihan-dan-Kekurangan-Masing-Masing?srsltid=AfmBOorQSJrkQbmz fOhnz7Bf51eET8bfprwO2Rqcs3V4KaFHfsvB4JmL
Isnanta, S. D. (2007). Metode Penciptaan Karya Seni. 15.
Jasmine, A., & Marniati, M. (2020). Penerapan Crinoline sebagai Bahan Pelapis dalam (Interfacing) pada Rok Busana Pesta Bertema Fluffy. BAJU: Journal of Fashion & Textile Design Unesa, 1(2), 99–107. https://doi.org/10.26740/baju.v1n2.p99-107
Mardana, A. (2022). Mengenal Obi atau Ikat Pinggang Besar dan Padu Padannya. 9. https://www.womanindonesia.co.id/mengenal-obi-atau-ikat-pinggang-besar/
Prihatini, T. (2019). Seni Bordir. Jurnal Socia Akademika, 5(1), 17–24.
Sakti, A. W. H. (2020). Journal of Fashion & Textile Design Unesa. 1, 128–137. Sofariah, N. Y., & Maeliah, M. (2022). Penerapan Aplikasi Bordir pada Busana Pesta.
TEKNOBUGA: Jurnal Teknologi Busana Dan Boga, 10(1), 1–6. https://doi.
org/10.15294/teknobuga.v10i1.24798