Rancang Bangun Sistem Online Judge dan Pendeteksian Plagiarisme Menggunakan Arsitektur Serverless

Main Article Content

Romadlon Rahmatulloh
Ricky Eka Putra

Abstract

Beberapa perguruan tinggi telah menjadikan Informatika sebagai jurusan yang dapat dipilih oleh calon mahasiswa. Salah satu kemampuan dasar yang harus dimiliki oleh mahasiswa Informatika adalah kemampuan menulis kode program. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi akan semakin menuntut mahasiswa  untuk dapat menulis kode program yang semakin rumit. Proses evaluasi kode program yang dilakukan secara manual oleh dosen pengajar tidak lagi dapat mengikuti perkembangan ini, karena mempertimbangkan jumlah mahasiswa dan banyaknya baris kode yang harus diperiksa. Oleh karena itu dibutuhkan sistem online judge yang dapat mengevaluasi kode program hasil pekerjaan mahasiswa. Pada penelitian ini, sistem online judge dibangun menggunakan Judge0 API. Algortima Sherlock N-Overlap pada sistem ini mampu mendeteksi plagiarisme lebih efektif melebihi tools JPlag dan SIM, dengan nilai harmonic average lebih dari 0.8 dengan threshold sebesar 10 sampai dengan 90 pada skenario known similarity. Sedangkan skenario  Unknown Similarity dengan threshold sebesar 50 sampai dengan 90 meghasilkan nilai harmonic average lebih dari 0.89.Sistem ini dibangun menggunakan arsitektur serverless. Sistem dibagi menjadi 2 bagian agar beban sistem untuk melayani permintaan pengguna lebih ringan.  Sehingga sistem online judge ini dapat menangani permintaan pengguna hingga rata-rata 15.000 pengguna dengan sangat baik.

Article Details

Section
Articles

References

R. Harimurti, A. Qoiriah, A. Iwan NH dan A. , œPengembangan Fitur Penilaian dan Perangkingan pada Automatic Programming Assessment Tools, Journal Information Engineering and Educational Technology, vol. 2, no. 2, hal. 96-100, 2018.

J. Maulindar dan . D. A. Cahyani, œANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT MAHASISWA UNTUK MENJADI PROGRAMMER, Jurnal INFORMA Politeknik Indonusa Surakarta, vol. 5, no. 2, hal. 14-17, 2019.

R. A. Sukamto, E. P. Nugroho dan M. Nursalam, œImplementasi Pendeteksi Code Clone pada Online Judge Sebagai Sarana Mengurangi Kecurangan Akademik Mahasiswa Program Studi Ilmu Komputer, Jurnal Cybermatika, vol. 2, no. 2, hal. 1-6, 2014.

M. T. Pham dan T. B. Nguyen, œThe DOMJudge Based Online Judge System with Plagiarism Detection, dalam 2019 IEEE-RIVF International Conference on Computing and Communication Technologies (RIVF), Danang, 2019.

H. Sun dan B. L. Min Jiao, œYOJ: An Online Judge System Designed for Programming Courses*, dalam The 9th International Conference on Computer Science & Education (ICCSE 2014), Vancouver, 2014.

F. B. Alyson, M. L. Danilo dan B. C. Giovanni, œSherlock N-overlap: invasive normalization and overlap coefficient for the similarity analysis between source code, IEEE Transactions on Computers, vol. 68, no. 5, hal. 740-751, 2019.

D. Jackson dan G. Clynch, œAn Investigation of the Impact of Language Runtime on the Performance and Cost of Serverless Functions, dalam 2018 IEEE/ACM International Conference on Utility and Cloud Computing Companion (UCC Companion), Zurich, 2018.

H. Lee, K. Satyam dan G. Fox, œEvaluation of Production Serverless Computing Environments Publisher: IEEE, dalam 2018 IEEE 11th International Conference on Cloud Computing (CLOUD), San Francisco, 2018.

G. McGrath dan P. R. Brenner, œServerless Computing: Design, Implementation, and Performance Publisher: IEEE, dalam 2017 IEEE 37th International Conference on Distributed Computing Systems Workshops (ICDCSW), Atlanta, 2017.

A. Wirasandi, S. F. S. Gumilang dan M. A. Hasibuan, œIntegrasi Line Bot Layanan Pesan Antar Makanan œdikampus Menggunakan Line Front-end Framework (liff) Dengan Metode Iterative Incremental, dalam e-Proceeding of Engineering, Bandung, 2019.

S. P. Adithama dan M. Maslim, œPEMBANGUNAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN SEKOLAH DASAR BERBASIS WEB, Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, vol. 3, no. 2, hal. 350-360, 2019.
Netlify, œDocs Netlify, Netlify, [Online], https://docs.netlify.com. tanggal akses: 3 Mei 2020.

M. Villamizar, O. Garcés, L. Ochoa, H. Castro, L. Salamanca, M. Verano, R. Casallas, S. Gil, C. Valencia, A. Zambrano dan M. Lang, œInfrastructure Cost Comparison of Running Web Applications in the Cloud Using AWS Lambda and Monolithic and Microservice Architectures, dalam 2016 16th IEEE/ACM International Symposium on Cluster, Cloud and Grid Computing (CCGrid), Cartagena, 2016.

Judge0, œJudge0 API docs, [Online], https://api.judge0.com/. tanggal akses: 28 Februari 2020.

M. A. Putri dan H. N. Hadi, œPerformance Testing Analysis on Web Application: Study Case Student Admission Web System, dalam 2017 International Conference on Sustainable Information Engineering and Technology (SIET), Malang, 2017.